
[Diet Maag (Gastritis)]
Rani
  Kalau saya kebanyakan bb, tetapi memiliki maag, bagaimana cara efektif agar menurunkan bb?
 
18:47 27/12/2017
Lini Anisfatus Sholihah, S.Gz., M.Sc. ahligizi
 
Terimakasih telah bertanya di ahligizi.id,
Berat badan (bb) ideal tentu saja menjadi idaman semua orang. Berdasarkan bb, seseorang dapat dikategorikan menjadi indeks massa tubuh (IMT) kurang, normal, lebih, atau obesitas. Anda bisa menghitung IMT Anda melalui tab kalkulator yang ada di website ini. Jika Anda berada pada kategori overweight atau obesitas maka berat badan perlu diturunkan secara bertahap. Penurunan bb secara drastis dalam jangka waktu singkat dapat mengganggu metabolisme tubuh, ditandai misalnya dengan ketidakteraturan jadwal haid (pada wanita). Ketika Anda memiliki maag, maka diet penurunan bb harus dilakukan secara sehat. Maag (ulcer) bisa terjadi karena beberapa faktor seperti:
1. pola makan yang tidak teratur;
2. Stress;
3. Konsumsi kafein yang berlebih;
4. Konsumsi makanan berlemak secara berlebihan;
5. Merokok;
6. Penggunaan obat-obatan tertentu.
Gejala yang biasa terjadi akibat kondisi ulcer ini antara lain nyeri perut (abdomen), kadang disertai nyeri ulu hati dan terdapat sensasi terbakar (heart burn), mual atau dan disertai muntah, dan perasaan kembung.
Sebaiknya, Anda pastikan terlebih dahulu apa penyebab utama maag Anda sehingga bisa terhindar dari kondisi maag pada selanjutnya.
Pada orang dengan ulcer yang ingin menurunkan bb, maka disarankan untuk memperbaiki jadwal makan (makan tepat waktu) atau bisa dengan porsi sering tapi kecil (PKTS). Hindari konsumsi makanan berlemak seperti santan kental. Kurangi stres dan tingkatkan aktivitas fisik Anda. Jangan lupa ganti dan batasi asupan karbohidrat sederhana (gula, sirup) Anda ke karbohidrat yang lebih kompleks seperti nasi merah dan sereal untuk memperlambat rasa lapar Anda. Ganti camilan yang kurang sehat dengan jus buah seperti semangka.
Semoga bermanfaat
 
17:55 08/01/2018