
[Diet Asam Urat]
Prisillia Telsa
  Makanan apa-apa yg dipantangin utk penderita asam urat?
 
19:36 13/07/2021
Nur Mupriyus Niawatin S.Gz ahligizi
 
Halo Prisillia, terima kasih sudah bertanya di aplikasi dietducate...
Makanan yang baik dan sehat untuk penderita asam urat adalah yang kadar purinnya rendah tapi harus memenuhi cukup energi, protein, mineral dan vitamin.
Nah, yang perlu dihindari apa aja nih ?
Bisa dengan mulai membatasi daging sapi, daging ayam, ikan tongkol, tenggiri, bawal, bandeng, kerang, udang maksimal 50 gram/hari.
Untuk sumber protein nabati yang dibatasi diantaranya tempe, tahu maksimum 50 gram/hari dan kacang-kacangan (kacang hijau, kacang tanah, kedelai) paling banyak 25 gram/hari.
Sayuran yang perlu dibatasi yaitu bayam, buncis, daun/biji melinjo, kapri, kacang polong, kembang kol, asparagus, kangkung dan jamur maksimum 100gr/hari.
Selain itu, sebisa mungkin batasi konsumsi teh dan kopi yaa...
Sekian, semoga membantu 😊
 
19:46 13/07/2021
Cristin Octaviani Sagala, S.Gz ahligizi
 
Saya akan coba bantu menjawab, untuk penderita asam urat makanan yg dipantang adalah makanan yg tinggi purin. contohnya : jeroan hewan (hati, jatung, otak, usus), kacang-kacangan, buah melinjo. Tetapi untuk tahu dan tempe masih boleh dalam jumlah terbatas perharinya sebagai pemenuhan protein nabati. untuk sayuran hijau (contoh : bayam, kangkung) juga dibatasi konsumsinya perhari bisa diganti dengan sayuran lain seperti wortel, timun, labu, jagung putren dll. Semoga terjawab, terima kasih😊🙏
 
19:49 13/07/2021