Generic placeholder image
[Kehamilan]

anonim

  

Diagnosa penyakitnya anemia, untuk jenis dietnya apa ya ???

  21:54 22/12/2021

  1 Suka


NURVITA S. GUSTI ahligizi

 
Hallo Kak,,, Terimakasih Sudah bertanya Di Dietducate: Konsumsi makanan beranekaragam, minimal 3 porsi sumber besi heme/hari seperti daging merah, hati, udang, ikan, telur, ayam, dll. Zat besi heme lebih mudah diserap oleh tubuh. Kebutuhan zat besi sekitar 6 mg/ 1000 kkal makanan yang dikonsumsi. Besi non heme seperti kacang-kacangan, tempe, jamur, bayam, daun bawang, pepaya, dll dapat meningkat penyerapannya dengan adanya sumber vitamin C (jeruk, tomat, brokoli, kentang, cabai, dll) Batasi zat penghambat besi seperti konsumsi serat terlalu banyak (gandum utuh), asam fitat (bekatul, kedelai, bayam), tanin (teh, kopi, cokelat) karena dapat menghambat absorbsi zat besi non heme. Suplemen zat besi baik dikonsumsi saat perut kosong, namun jika terdapat gangguan pencernaan dapat dikonsumsi 2 jam setelah makan. Diminum dengan air putih bukan dengan susu/teh/kopi. Perubahan warna feses (hijau/hitam) setelah konsumsi suplemen zat besi lazim terjadi. Semoga Membantu 🙂
  04:59 23/12/2021

Konsultasikan Masalah Gizimu !







Kelebihan Berat Badan ?