Generic placeholder image
[Bayi & Balita]

Nurul Aulia Rahmah

  

Anak diare makanan yang baik dan yg harus di hindari apa ?

  10:09 13/02/2022

  1 Suka


NURVITA S. GUSTI ahligizi

 
Hallo Kak Nurul,,, Terimakasih Sudah Bertanya Di Dietducate: makanan yang baik untuk dikonsumsi anak ketika diare, antara lain: Nasi atau bubur Roti Telur matang Sup Kentang atau ubi yang direbus atau dipanggang Sayuran yang dimasak, seperti wortel, jamur, atau buncis Daging sapi, ayam, atau ikan, yang dimasak hingga matang Tak hanya beberapa makanan di atas, anak juga bisa diberi makanan atau minuman yang mengandungĀ probiotikĀ seperti yoghurt. Sementara itu, beberapa jenis makanan yang harus dihindari oleh anak saat mereka diare adalah makanan yang digoreng, makanan berminyak, makanan olahan atau cepat saji, dan kue kering. Hindari pula memberikan buah dan sayuran yang bisa menyebabkan gas, seperti brokoli, paprika, jagung, kacang polong, dan buah beri. Dengan melakukan pola pemberian minuman dan makanan yang baik, diare biasanya akan sembuh dalam beberapa hari. Pada prinsipnya, Bunda perlu mengganti cairan yang keluar setiap kali Si Kecil selesai buang air besar atau muntah. Jika Si Kecil tidak bisa makan dalam porsi banyak, coba berikan ia makanan dalam porsi kecil namun lebih sering. Semoga Membantu šŸ™‚
  13:16 13/02/2022

NURVITA S. GUSTI ahligizi

 
Apa Masih Ada yang mau ditanyakan Kak?
  13:17 13/02/2022

Konsultasikan Masalah Gizimu !







Kelebihan Berat Badan ?