Generic placeholder image
[Lanjut Usia]

Nova Nova

  

Assalamualaikum, saya ingin bertanya apakah benar nasi putih untuk penderita TB itu tidak dianjurkan,kalau benar alasannya kenapa ya dok? apakah susu full cream juga tidak dianjurkan?

  23:27 16/01/2018

  0 Suka


Susanti Kartika Ekawati, S.Gz ahligizi

 
wa'alaikumsalam mbak nova..
.
tidak benar penderita TB tidak dianjurkan makan nasi putih ataupun minum susu full cream.
karena, penderita TB memerlukan diet TKTP (tinggi kalori, tinggi protein).
apapun makanan yang mempunyai kalori tinggi, malah dianjurkan untuk penderita TB.
.
apapun jenis bahan makanan mulai dari nasi, roti, sayur2an-buah2an yang tidak bergas, ikan2an, daging2an yang tak berlemak / tak berkulit, tempe, tahu, susu... silahkan dikonsumsi SELAMA pasien tidak memiliki penyakit komplikasi lainnya ataupun tidak memili riwayat ALERGI makanan sebelumnya.
.
beberapa catatan makanan untuk penderita TB, yaitu:
1. Makanan yang terlalu manis, karena makanan ini dapat menurunkan selera atau nafsu makan penderita TB paru, seperti cake, gula-gula dll.
2. Makanan yang menimbulkan gas, seperti sawi, kol, lobak, ubi, durian, nangka dll.
3. Makanan yang dapat merangsang batuk, yaitu seperti nanas, kedondong dan makanan-makanan yang digoreng.
.
semoga jawaban di atas bisa bermanfaat...
:)
  09:09 17/01/2018

Konsultasikan Masalah Gizimu !







Kelebihan Berat Badan ?